Langkat (ANTARA) - Pemkab Langkat sementara tutup Cafe And Resto Champion yang berada di Desa Emplasmen Sei Bingai, Kabupaten Langkat, untuk pemeriksaan kelengkapan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) dan izin usaha.
Hal itu disampaikan Plt Asisten Pemerintahan Pemerintah Langkat Basrah Pardomuan, di Stabat, Selasa (2/2).
Basrah menjelaskan, razia ini untuk memeriksa IMB dan izin usaha Cafe dan Resto Champion, dimana dari hasil razia, diketahui belum memiliki izin IMB dan usaha, sebab itu, Champion ditutup sementara, sampai pengelolanya mengurus izinnya.
Baca juga: Komisi A DPRD Langkat jadwalkan pemanggilan Sri Timur
Kadis Kominfo Syahmadi mengatakan, razia ini berlangsung aman dan tertib, dimana pihak pengelola Champion juga bersikap komperatif. Meraka juga berjanji akan mengurus IMB dan izin usahanya ke Pemkab Langkat, dengan meminta waktu satu bulan.
“Pihak pengelola minta waktu satu bulan untuk mengurus izinnya. Ia juga bersedia menutup sementara tempat usahanya, sampai keluar izinnya," kata Syahmadi.