Asahan (ANTARA) - Bupati Asahan, H Surya meminta kepada 106 calon pegawai negeri sipil (CPNS) Asahan formasi tahun 2019 untuk tidak mencari deking saat melakuan pekerjaan
Namun bekerjalah dengan sebaik baiknya melayani masyarakat, berpikir postif dan tetap tunjukan loyalitas kepada pimpinan. " Jadikanlah deking kita itu pekerjaan yang kita lakukan dengan baik,” ujar Bupati, kemarin saat menyerahkan petikan SK CPNS diaula Melati Pemkab Asahan.
Kemudian Bupati memintah jangan Asahan dijadikan tempat batu lonjatan atau persingahan saja, namun jadikan sebagai tempat kerja dan sebagai tempat pengukir prestasi
Surya juga berpesan kepada kepala unit kerja untuk dapat melakukan pembinaan bagi para CPNS yang ditugaskan. Dan kepada saudara-saudara yang baru diangkat menjadi CPNS, disampaikan agar selalu belajar agar menguasai tugas yang akan diberikan.
Kepala BKD Kabupaten Asahan, Nazaruddin SH pada laporannya menyampaikan tujuan diadakan pengangkatan CPNS adalah untuk mengisi formasi yang kosong dan merupakan salah satu bagian dari manajemen kepegawaian Negara.
Beliau juga menyampaikan pendaftaran CPNS Pemkab Asahan ini dibuka pada tanggal 11 November s/d
26 Desember 2019 dengan jumlah pendaftar 4.164 orang. Setelah dilakukan penyaringan dengan dua kali ujian yaitu Seleksi Kompetensi Dasar dan Seleksi Kompetensi Bidang maka 106 orang dinyatakan lulus seleksi dan telah memiliki NIP sehingga berhak diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan formasi tahun 2019 dengan perincian laki-laki 44 orang dan perempuan 62 orang.