Binjai (ANTARA) - Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekdako Binjai Dahnial Reza menerima kunjungan kerja dari Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan di ruangan Binjai Command Center (BCC), Kamis.
Sekretaris Daerah Kabupaten Bangka Selatan, Achmad Ansyori selaku Ketua rombongan mengutarakan maksud dari kunjungan kerja ini dalam rangka memperoleh atau mendapatkan informasi serta masukkan terkait tentang Smart City yang telah di terapkan di Kota Binjai ini.
Dimana nantinya bisa diaplikasikan atau diterapkan di Kabupaten Bangka Selatan.
Sebelumnya saya ucapakan terima kasih atas sambutan dari Asisten dalam menerima kujungan kami ini.
Maksud dari kunjungan kerja ini dalam rangka memperoleh atau mendapatkan informasi serta masukkan terkait tentang Smart City yang telah di terapkan di Kota Binjai ini, dimana nantinya bisa diadopsi atau diterapkan di kabupaten Bangka Selatan.
Dahnial Reza menjelaskan bahwa sistem pemerintahan Kota Binjai sudah digitalisaai dan pusat atau urat nadi dari sistem pengawasan kepala daerah terhadap seluruh kinerja OPD berpusat di Command Center.
Ruangan Command Center ini merupakan pusat sistem pengawasan kepala daerah terhadap seluruh kinerja OPD.
Melalui ruangan Command Center ini, Wali Kota bisa mengawasi atau memantau seluruh kinerja OPD serta seluruh aplikasi yang ada disini merupakan hasil desain kita sendiri yang mana dalam pengerjaannya Pemkot Binjai bekerjasama dengan tim IT dari Politeknik Medan, katanya.
Dahnial Reza juga memaparkan aplikasi-aplikasi yang ada di Binjai Smart City mulai dari eMusrembang, eDokter, ePerizinan, warung Binjai, eMasyarakat, JDID dan ePBB serta yang lainnya, serta melakukan dialog dan tanya jawab dengan rombongan Kabupaten Bangka Selatan.