Medan (ANTARA) - Sebanyak 450 siswa Bintara Polri TA 2020/2021 mulai mengikuti pendidikan di Sekolah Polisi Negara (SPN) Hinai, Polda Sumatera Utara, Selasa.
Ada 520 peserta didik polisi laki-laki yang lulus di Polda Sumatera Utara, dimana 450 dididik di SPN Polda Sumut dan 70 lagi di SPN Polda Aceh.
Pendidikan Pembentukan Bintara Polri ini dilaksanakan untuk menghasilkan personel Polri yang berkualitas untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, ujar Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Martuani Sormin.
Kapolda juga menyematkan Helm Siswa dan pangkat siswa kepada perwakilan siswa bintara Polri Polda Sumut.
Kemudian dilanjutkan dengan budaya tradisi tepung tawar perwakilan pengasuh dan siswa SPN oleh Kapolda Sumut, Ketua Bhayangkari Daerah Sumut, Waka Polda Sumut, dan Kepala SPN Polda Sumut untuk menyambut pembukaan pendidikan Diktukba Polri Polda Sumut.