Asahan (ANTARA) - Aliansi Umat Islam Asahan melakukan pembakaran poster wajah presiden Prancis Emmanuel Macron dan mengajak boikot terhadap produk asal Prancis
Seruan dan pembakaran poster dilakuan karena ucapan Presiden Prancis Emmanuel Macron yang telah menyakiti banyak umat Islam.
Seruan tersebut dilakuan dengan aksi berjalan kaki di mulai dari Masjid Raya Kisaran hingga tunggu Bank Sumut dan kembali ke Masjid Raya kisaran.
Baca juga: Tiga target incaran polisi lantas Asahan dalam operasi Zebra Toba
Sepanjang jalan seruan massa terus mengecam ucapan Presiden Prancis Emmanuel Macron yang telah menghina Nabi Muhammad SAW. " Siap kita bela Nabi Muhammad, kalau siap mari kita boikot produkPrancis," kata Ketua FPI Asahan, Zulfirman, Minggu ( 8/11/20).
Edy Sucipto yang merupakan ustadz di Asahan menegaskan siapapun yang menghina Rasulullah, pihaknya dan ummat Islam siap berada di barisan terdepan membela ajaran Allah. " Mari kita jihad ekonomi, boikot produk Prancis," ujar Edy depan massa.
Aksi yang dikawal oleh pihak kepolisian tersebut terus mengutuk keras presiden Prancis Emmanuel Macron atas ucapannya "Semoga Macron dapat azab," katanya.