Binjai (ANTARA) - Kepala Kepolisian Resor Kota Binjai AKBP Romdhoni Sutardjo SIK kunjungi warga miskin guna berbagi kasih sayang sekaligus menyerap berbagai informasi dari warga.
Hal itu disampaikan Kasubag Humas Polres Binjai AKP Siswanto Ginting, di Binjai, Sabtu.
Baca juga: Polisi Binjai tembak tersangka DPO spesialis pencurian kendaraan bermotor
Siswanto menjelaskan dalam kunjungan ke rumah warga kurang mampu itu Kasimah (90) warga Jalan Penggalang lingkungan II Kelurahan Berngam Kecamatan Binjai Kota dan Suwito (83) warga yang sama diberikan berbagai bantuan.
Dimana bantuan dari Kapolres Binjai antara lain beras 10 kilogram, satu papan telur, satu kotak mie instan, gula pasir, dan minyak goreng.
Kapolres menyampaikan semoga bantuan ini dapat mengurangi beban keluarga dan bermamfaat.
Baca juga: Polisi Binjai Selatan amankan pencuri handphone
Hadir pada kesempatan itu Kasat Lantas Akp Drs Ali Umar, Kasat Sabhara Akp Tarmizi Lubis, Kasat Intel Akp Sutardjo Manulang, Kapolsek Binai Kota Kompol Aris Fianto S. Sos, Kasie Propam Ipda Bambang Rinaldi, kata Siswanto.
Kapolres Binjai bantu warga kurang mampu
Sabtu, 7 Maret 2020 7:35 WIB 2139