Jakarta (ANTARA) - Mungkin transfer pertengahan musim Liga Premier yang paling kesohor beberapa tahun ini adalah ketika Fernando Torres pindah dari Liverpool ke Chelsea pada Januari 2011 pada harga 50 juta pound, namun talksport.com memperkirakan pada jendela transfer Januari 2020 ini bakal ada lima transfer besar-besaran yang melibatkan sejumlah pemain dari sejumlah klub Eropa.
Sejauh ini pemain paling high-profile yang meramaikan bursa pemain tengah musim ini adalah Takumi Minamino dari Red Bull Sazlburg ke Liverpool pada harga 7,25 juta pound. Januari barulah mulai sehingga sangat panjang untuk menaksir bakal adanya lagi kejutan-kejutan besar setelah Minamino.
Berikut lima kemungkinan transfer pemain yang selain mengejutkan juga bakal menjadi pusat perlintasan puluhan sampai ratusan juta euro untuk satu pemain yang bisa memecahkan rekor Fernando Torres pada 2011.
Jadon Sancho ke Chelsea
Gelandang Inggris yang bermain dengan klub Bundesliga Borussia Dortmund ini disebut-sebut paling mungkin didapatkan oleh Chelsea, Manchester United dan Liverpool.
Tapi di antara trio Liga Premier itu, The Blues adalah yang paling besar kansnya mendapatkan pemain berusia 19 tahun pada jendela transfer Januari ini.
Frank Lampard sudah menyiapkan 150 juta pound untuk belanja pemain bulan ini yang sekitar 120 juta pound di antaranya khusus untuk mendapatkan Sancho. Sudah pasti Dortmund akan otomatis melego Sancho dengan harga sefantastis yang tidak bisa dipenuhi MU dan Liverpool.
Paul Pogba ke Real Madrid
Bos Manchester United Ole Gunnar Solskjaer mengakui bahwa "orang-orangnya" Paul Pogba telah menyarankan pemain ini untuk menjalani operasi pergelangan kaki sehingga dia harus absen selama Januari.
Ini indikasi awal bahwa sang gelandang tak pernah memupus keinginannya meninggalkan Old Trafford. Juventus dan Real Madrid adalah dua klub yang paling menginginkan dia, dan sebaliknya diinginkan Pogba.
Sudah bukan rahasia lagi Pogba ingin dilatih Zinedine Zidane di Real, apalagi Luka Modrid akan habis kontrak akhir musim ini di Real.
Kylian Mbappe ke Liverpool
Memang nyaris mustahil Liverpool menyanggupi label harga Paris Saint-Germain yang mencapai seperempat miliar pound untuk penyerang Prancis ini.
Tetapi Mbappe sudah mengisyaratkan ketertarikan kepada Liverpool dan dalam sepak bola tak ada yang tidak mungkin, termasuk pada bursa transfer Januari ini.
Pekan lalu, Mbappe mengaku suka dibandingkan dengan bek Trent Alexander-Arnold yang penampilannya menawan saat menjatuhkan Leicester.
Satu-satunya kemungkinan Jurgen Klopp bisa menarik Mbappe ke Anfield adalah menjual Mohamed Salah atau Sadio Mane.
Sadio Mane ke Real Madrid
Ada rumor yang menyebutkan Real berencana mengajukan penawaran kepada Liverpool untuk mendapatkan Sadio Mane bulan ini demi merusak dominasi Barcelona di La Liga dan sekaligus merebut tiara liga dari klub Catalonia itu.
Los Blancos meredup sejak ditinggalkan Cristiano Ronaldo ke Juventus pada 2018 sekalipun sekarang bersaing ketat di puncak klasemen La Liga.
Mane adalah salah satu pemain terbaik Liga Inggris musim ini bersama 11 gol dan enam assist dari 19 pertandingan. Dia ujung pisau dambaan Real yang bisa kian menajamkan barisan serangnya.
Mane dianggap pengganti ideal Gareth Bale di kanan dalam trisula skuat Zinedine Zidane bersama Eden Hazard di kiri dan Karim Benzema di tengah.
Neymar ke Real Madrid
Karena cedera pemain sayap asal Brasil ini baru 10 kali tampil untuk PSG selama musim ini tetapi begitu bermain dia selalu menciptakan dampak kepada timnya.
Dia sudah menjaringkan delapan gol dan dua assist, tetapi dia tidak populer di Parc des Princes karena terang-terangan ingin meninggalkan klub ini.
Neymar memang memilih pulang ke Barcelona, tetapi dia juga dikait-kaitkan dengan Real Madrid.
Dan mengingat keberadaan Antoinne Griezmann di Camp Nou, maka Neymar menjadi lebih sulit ke Barcelona dibanding dulu sehingga Bernabeu menjadi opsi yang paling mungkin bagi dia.
Jika pindah ke Madrid, maka Neymar akan membentuk trisula maut bersama Hazard dan Benzema.