Langkat (ANTARA) - Erosi Sungai Batang Serangan di Kecamatan Sawit Seberang Kabupaten Langkat tepatnya di Dusun IV Desa Alur Gadung mengakibatkan tanah amblas sepanjang 30 meter.
"Terjadi erosi sungai Batang Serangan di kawasan Sawit Seberang mengakibatkan tanah amblas," kata Camat Sawit Seberang, Suhemi, di Sawit Seberang, Selasa.
Agar tanah di sekitar sungai tersebut tidak semakin amblas maka pihak kecamatan bersama masyarakat setempat melakukan gotong royong menimbun tanah yang amblas itu dengan sirtu dan tanah.
Selain warga turut juga melakukan penimbunan pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dengan menyediakan karung goni bersama warga menimbun tanah yang amblas.