Langkat (ANTARA) - Tiga rumah warga yang berada di Dusun 2 Desa Sendang Rejo Kecamatan Binjai Kabupaten Langkat rusak akibat angin puting beliung yang melanda kawasan itu.
Hal itu dibenarkan Kepala Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Langkat Irwan Sahri, di Stabat, Minggu.
Peristiwa angin puting beliung itu terjadi Sabtu (26/10) sekitar pukul 23.30 WIB, saat hujan deras melanda kawasan itu.
Adapun tiga rumah warga yang mengalami kerusakan yaitu Joko Susanto, Supeno dan Juremi, dari mulai kerusakan ringan, sedang dan berat.
Pihaknya sudah langsung memberikan bantuan kepada para korban angin puting beliung dan melakukan pendataan terhadap kerugian warga. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa angin puting beliung itu.
Baca juga: Truk bermuatan sawit terseret arus, supir selamat berenang ke tepi sungai
Puting beliung landa Langkat, tiga rumah warga rusak
Minggu, 27 Oktober 2019 9:57 WIB 1385