Tarutung, 8/9 (antarasumut) – Kepolisian Resor Tapanuli Utara menerjunkan sejumlah 203 personil untuk mengamankan pelaksanaan festival danau Toba yang digelar di Kecamatan Muara Tapanuli Utara, 9-12 September 2016.
“203 personil Polres Taput dibantu tim pengamanan dari Poldasu akan diterjunkan dalam pelaksanaan festival danau Toba,†ungkap Kasubbag Humas Polres Taput, Aiptu Walpon Baringbing, Kamis.
Menurut dia, kenyamanan pengunjung festival yang diprediksi mencapai 40 ribu orang, menjadi prioritas kepolisian, hingga harus menerapkan sistem pengamanan secara terbuka maupun secara tertutup melalui penyebaran personil intel.
“Seluruh personil akan ditempatkan pada 26 titik pengamanan dari mulai Silangit hingga ke lokasi kegiatan di dermaga Muara,†jelasnya.
Dikatakan, titik-titik pengamanan tersebut sudah meliputi pengamanan bandara, obyek wisata Panatapan Hutaginjang, dermaga, lokasi parkir kendaraan, serta panggung utama pelaksanaan festival.
“Sedikitnya ada dua personil yang siaga di setiap titik pengamanan. Sementara, di kawasan panggung utama, ada kurang lebih personil yang bersiaga,†terangnya.
Untuk pelaksanaan pengamanan, Satuan Polisi Pamong Praja Pemkab Taput juga turut ambil bagian. Dipaparkan Kepala Seksi Satpol PP, Maradu Sitompul, pihaknya akan mengerahkan kekuatan maksimal personil yang dimiliki pasukan penegak Perda itu.
“Setiap titik prioritas, seperti dermaga dan lainnya menjadi obyek pengamanan yang berkoordinasi dengan personil pengamanan lainnya. Unit pengamanan beranggotakan 15 personil segera disiagakan,†ujarnya.