Sat Intelkam Polresta Deliserdang membagikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat terdampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).
"Ratusan paket sembako terdiri dari gula, beras, minyak goreng serta telur diberikan kepada masyarakat," ujar Kasat Intelkam Polresta Deliserdang AKP Syahrial Efendi Siregar SH MAP, Minggu (9/10).
Dalam pelaksanaannya, sebut Syahrial personel Sat Intelkam berkeliling mendatangi rumah warga menyalurkan bantuan tersebut.
"Kenaikan harga BBM sangat berdampak kepada masyarakat yang perekenomian menengah ke bawah. Oleh karena itu, Polresta Deliserdang berempati meringankan beban," sebutnya.
Pembagian bantuan sembako merupakan wujud kepedulian Polri dalam menyahuti kesusahan masyarakat.
"Semoga bantuan diberikan dapat bermanfaat bagi masyarakat," pungkasnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022
"Ratusan paket sembako terdiri dari gula, beras, minyak goreng serta telur diberikan kepada masyarakat," ujar Kasat Intelkam Polresta Deliserdang AKP Syahrial Efendi Siregar SH MAP, Minggu (9/10).
Dalam pelaksanaannya, sebut Syahrial personel Sat Intelkam berkeliling mendatangi rumah warga menyalurkan bantuan tersebut.
"Kenaikan harga BBM sangat berdampak kepada masyarakat yang perekenomian menengah ke bawah. Oleh karena itu, Polresta Deliserdang berempati meringankan beban," sebutnya.
Pembagian bantuan sembako merupakan wujud kepedulian Polri dalam menyahuti kesusahan masyarakat.
"Semoga bantuan diberikan dapat bermanfaat bagi masyarakat," pungkasnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022