Pengaspalan jalan antara Desa Tanjungpasir Kecamatan Kualuhselatan sampai Desa Telukbinjai Kecamatan Kualuhhilir tinggal menunggu pemenang tender. Hal tersebut disampaikan bupati pada sidang paripurna yang digelar DPRD Labuhanbatu Utara, Senin (13/9).
Pernyataan tersebut menindaklanjuti salah satu pandangan Lintas-7 Fraksi DPRD Labura atas Nota Pengantar R-PABD Tahun Anggaran 2021 pada sidang yang dipimpin Ketua DPRD H Indra SB Simatupang SH MKn tersebut.
"Untuk hal ini, dapat kami sampaikan bahwa kegiatan tersebut telah tersedia anggarannya yang bersumber dari dana DAK Fisik Tahun Anggaran 2021 yang saat ini tinggal menunggu pengerjaan oleh pemenang lelang," ujarnya.
Baca juga: 772 PPPK ikuti ujian, Bupati: Labura dapat kuota terbesar di Sumut
Terkait permintaan Fraksi Persatuan Bindang Demokrat (FPBD) tentang pengadaan lahan untuk Makam Pahlawan Labura, bupati mengucapkan terima kasih dan akan menjadi perhatian Bersama. “Hal tersebut akan menjadi perhatian kita Bersama,” sebut pria yang sering disapa HYS itu.
Selain itu, bupati juga mengucapkan terima kasih atas berbagai kritikan,saran maupun pendapat terhadap Nota Pengantar Keuangan dan RP-APBD TA 2021. "Kami percaya kesemuanya ini adalah demi kepentingan pembangunan dan kemasyarakatan di Kabupaten Labuhanbatu Utara yang sama kita cintai ini,” sebutnya.
Sidang paripurna tersebut juga dihadiri Wakil Bupati H Samsul Tanjung ST MH, Wakil Ketua DPRD H Amran Pasaribu, para asisten, staf ahli dan pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) di jajaran tanah Basimpul Kuat Babontuk Elok tersebut.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021