Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Sumatera Utara mencatat hingga Selasa sudah ada pemeriksaan spesimen berjumlah 170.122 sampel terkait dengan penularan virus corona jenis baru itu di daerah setempat.

"Jumlah pemeriksaan spesimen di Sumut bertambah terus dengan angka lumayan besar setiap hari atau sekitar 1.500 sampel," ujar Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Sumut dr Aris Yudhariansyah di Medan, Selasa (17/11).

Peningkatan pemeriksaan spesimen itu, ujar dia, sebagai menggembirakan, meski hasilnya sebagian ada yang terkonfirmasi.

Baca juga: Pemkot Medan klaim penularan COVID-19 kian terkendali

Pada Selasa ini, misalnya jumlah pasien terkonfirmasi di Sumut bertambah 101 orang yang di antaranya berdasarkan hasil pemeriksaan spesimen.

Dari 101 orang itu, pasien dari Medan bertambah 33 orang, Deliserdang 12 orang, dan Tapanuli Tengah 10 orang.

"Diharapkan kesadaran warga memeriksakan diri untuk memastikan terpapar atau tidak dari COVID-19 semakin meningkat," katanya.

Semua warga, ujar Aris, mempunyai tanggung jawab untuk menekan angka terkonfirmasi atau suspek COVID-19.

"Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri dalam mengatasi COVID-19 yang juga berlangsung secara global,"katanya.

Selain memeriksakan diri, kesadaran warga untuk mematuhi protokol kesehatan diharapkan juga semakin meningkat.

Pewarta: Evalisa Siregar

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020