Ikatan Keluarga Alumni Pelajar Sipirok (IKAPSI) membagikan ratusan paket untuk membantu masyarakat khususnya kurang mampu di tengah menghadapi pandemi virus corona atau COVID-19.
Ketua IKAPSI Sipirok, Ahmad Zubeir di Sipirok, Rabu (22/4), mengatakan ratusan paket berisi sembako (terdiri dari beras, gula dan minyak goreng) itu dibagikan di dua tempat berbeda yakni 25 paket di Kota Medan, dan 225 paket di wilayah Sipirok.
Baca juga: Untuk ke-6 kalinya, Pemkab Tapsel raih WTP secara beruntun
Baca juga: ODP di Tapsel tinggal 6, dua karyawan pasien PDP asal Padangsidimpuan yang meninggal dinyatakan negatif
Bantuan tersebut dihimpun dan digagas oleh pengurus IKAPSI Sumatera Utara dan IKAPSI Bona Bulu (Sipirok). "Alhamdulillah, berkat kepedulian semua warga Sipirok di perantauan bantuan ini bisa terwujud," katanya.
Didampingi Sekretaris IKAPSI Sipirok Irsan Simanjuntak, Zubeir menyatakan, wabah COVID-19 telah menghantam berbagai perekonomian warga masyarakat secara umum.
"Mudah-mudahan dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban sebagian saudara-saudara (warga Sipirok) kita baik yang berada di Kota Medan maupun di Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan ini," sebutnya.
Sementara Ketua IKAPSI Sumatera Utara, Saiful M Hutasuhut, mengatakan pemberian bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kepada anggota dan masyarakat utamanya masyarakat Sipirok.
"Kegiatan seperti ini sejalan dengan komitmen para alumni pelajar Sipirok yang beranjak dari cita-cita yang luhur serta menyikapi situasi dan kondisi termasuk wabah COVID-19," ucapnya.
Ketua umum DPP IKAPS, Siddik Siregar melalui Sekretaris Bangun Siregar, menyampaikan apresiasi dan dukungan moral atas aksi kepedulian IKAPSI tersebut dengan harapan menjadi keterpanggilan masyarakat Sipirok lainnya untuk berbuat hal yang sama.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020
Ketua IKAPSI Sipirok, Ahmad Zubeir di Sipirok, Rabu (22/4), mengatakan ratusan paket berisi sembako (terdiri dari beras, gula dan minyak goreng) itu dibagikan di dua tempat berbeda yakni 25 paket di Kota Medan, dan 225 paket di wilayah Sipirok.
Baca juga: Untuk ke-6 kalinya, Pemkab Tapsel raih WTP secara beruntun
Baca juga: ODP di Tapsel tinggal 6, dua karyawan pasien PDP asal Padangsidimpuan yang meninggal dinyatakan negatif
Bantuan tersebut dihimpun dan digagas oleh pengurus IKAPSI Sumatera Utara dan IKAPSI Bona Bulu (Sipirok). "Alhamdulillah, berkat kepedulian semua warga Sipirok di perantauan bantuan ini bisa terwujud," katanya.
Didampingi Sekretaris IKAPSI Sipirok Irsan Simanjuntak, Zubeir menyatakan, wabah COVID-19 telah menghantam berbagai perekonomian warga masyarakat secara umum.
"Mudah-mudahan dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban sebagian saudara-saudara (warga Sipirok) kita baik yang berada di Kota Medan maupun di Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan ini," sebutnya.
Sementara Ketua IKAPSI Sumatera Utara, Saiful M Hutasuhut, mengatakan pemberian bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kepada anggota dan masyarakat utamanya masyarakat Sipirok.
"Kegiatan seperti ini sejalan dengan komitmen para alumni pelajar Sipirok yang beranjak dari cita-cita yang luhur serta menyikapi situasi dan kondisi termasuk wabah COVID-19," ucapnya.
Ketua umum DPP IKAPS, Siddik Siregar melalui Sekretaris Bangun Siregar, menyampaikan apresiasi dan dukungan moral atas aksi kepedulian IKAPSI tersebut dengan harapan menjadi keterpanggilan masyarakat Sipirok lainnya untuk berbuat hal yang sama.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020