Korpri Polbangtan Medan melakukan penggalangan dana untuk membantu masyarakat terimbas COVID-19.

"Kegiatan ini bagian aksi kemanusiaan," kata Direktur Polbangtan Medan yang menghubungi, Kamis (9/4).

Baca juga: Dukung Kostra Tani, Polbangtan Medan kawal panen padi petani Tapteng

Korpri Polbangtan Medan menyadari dampak luas ekonomi masyarakat akibat wabah virus corona (COVID-19). Daya beli berkurang, pekerjaan hilang sementara kebutuhan meningkat.

Baca juga: Dampak COVID-19, Direktur Polbangtan Medan pimpin rapat melalui online

"Dana terkumpul dari anggota Korpri APP Polbangtan Medan kita realisasikan dengan bagi sembako, masker gratis kepada masyarakat kurang mampu di lingkungan kampus," katanya.

Sasaran utamanya warga selaku Tenaga Harian Lepas Polbangtan Medan dan masyarakat sekitar Polbangtan Medan yang kurang mampu secara ekonomi.

"Aksi kemanusian ini mudah-mudahan dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang terkena imbas wabah COVID-19," harapnya.

Bantuan yang sudah tersalur kepada 85 Kepala Keluarga, dan akan terus berlanjut, ucapnya.

 

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020