Bupati Simalungun Jopinus Ramli Saragih memonitoring dan memeriksa pelayanan penyeberangan angkutan perairan Danau Toba di Dermaga Tiga Ras pada penghujung tahun 2019, Selasa (31/12).

Bupati didampingi beberapa pimpinan organisasi perangkat daerah, di antaranya Kadis Perhubungan Tony Butar-butar, Kadis Kesehatan Edwin Toni Simanjuntak, unsur Kodim 0207 Sml dan kepolisian.

Baca juga: PT ASDP tambah jadwal penyeberangan Danau Toba

Bupati mengatakan, monitoring untuk memastikan kelayakan kapal dan memberikan jaminan keselamatan kepada penumpang.

Untuk itu, pengelola angkutan air kapal muatan feri dan kayu ditekankan untuk mematuhi ketentuan dan peraturan pelayaran demi keselamatan dan kenyamanan penumpang.

Baca juga: KMP Pora-Pora siap layani angkutan Danau Toba pada masa Natal

Di antaranya, kelengkapan pelampung dan jaket penumpang, jumlah manifes berikut identitas, kapasitas angkut kendaraan, standar kelayakan kapal beserta nakhoda dan awaknya.

Bupati berserta rombongan melanjutkan kegiatan ke Pos Pengamanan (Pospam) Operasi Lilin Toba tahun 2019 untuk Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di Simpang Palang dan Parapat.

 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019