Kabupaten Tapanuli Selatan juara umum III kategori kabupaten/kota pada Jambore Teknologi Tepat Guna (TTG) XIX tingkat Provinsi Sumatera Utara, di Kota Pinang, Kabupaten Labuhan Batu Selatan. 

Demikian disampaikan Kabag Humas dan Protokol Tapanuli Selatan, Isnut Siregar kepada ANTARA di Sipirok, Senin (9/9). 

Dengan demikian Tapanuli Selatan salah satu daerah kabupaten menjadi duta Sumatera Utara ke TTG tingkat nasional Bengkulu mulai 21-25 September 2019 mendatang yang akan dihadiri Presiden RI. 

Penilaian sehingga juara umum III pada TTG tingkat Sumut yang digelar 5-8 September 2019 yang dibuka Gubernur Sunut Edy Rahmayadi yakni dari kategori inovator terbaik, penjaga stand kreatif, produk unggulan terbaik, stand favorit dan penampilan tim kesenian terbaik.

Produk unggulan yang ditampilkan dalam stand dengan tampilan gapura masjid raya Tapanuli Selatan antaralainnya penyuling minyak serai wangi, alat penghancur kulit coklat untuk kompos.

Kemudian penghancur kotoran kambing untuk kompos, penyuling asap cair dan pestisida, peralatan pengolahan gula semut, peralatan pengupas kopi sampai menjadi bubuk kopi, poduk olahan salak, lemon, dan bahan bekas dari plastik.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019