Medan (Antaranews Sumut) -BRI Wilayan Medan menggelar Konser “The BRIghtest Shymphony bersama Rossa” di Medan, Minggu malam sebagai apresiasi kepada nasabah bank itu.
Kepala BRI Kantor Wilayah Medan, Rudi Sidarta, sesaat sebelum penampilan Rossa menyebutkan, konser The BRIghtest Shymphony bersama Rossa merupakan salah satu bentuk apresiasi yang diberikan BRI kepada para nasabah prioritas.
"Konser ini merupakan rangkaian acara perayaan HUT (Hari Ulang Tahun) BRI yang ke -123 Tahun di 16 Desember 2018. Sebelumnya juga ada berbagai acara yang juga sebagai apresiasi kepada nasabah," ujarnya.
Seperti "Family Gathering" bersama keluarga BRI yang dimeriahkan oleh bintang tamu Marion Jola. Sebelum penampilan Rossa sendiri ada acara "fashion show" dan dance .
"BRI terus melakukan inovasi-inovasi produk untuk memenuhi bisnis nasabah," katanya.
Penampilan Rossa sendiri dengan menggunakan celana dan blus putih memukau penonton.
Diva Pop Indonesia itu tampak berhasil membuat penonton nasabah prioritas tersebut "terhayut" dengan.lagu - lagu hitsnya seperti Tegar.
Lagu -lagu dan penampilan Rossa yang terus berusaha melakukan interaksi dengan penonton membuat nasabah puas dengan konser itu.
Hampir semua penonton nasabah prioritas itu terlihat ikut bernyanyi bersama Rossa yang juga kerap mengarahkan mikrofonnya ke nasabah.
Malam larutpun tak terasa bagi nasabah yang terus terhanyut dengan lagu dan penampilan Rossa.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018
Kepala BRI Kantor Wilayah Medan, Rudi Sidarta, sesaat sebelum penampilan Rossa menyebutkan, konser The BRIghtest Shymphony bersama Rossa merupakan salah satu bentuk apresiasi yang diberikan BRI kepada para nasabah prioritas.
"Konser ini merupakan rangkaian acara perayaan HUT (Hari Ulang Tahun) BRI yang ke -123 Tahun di 16 Desember 2018. Sebelumnya juga ada berbagai acara yang juga sebagai apresiasi kepada nasabah," ujarnya.
Seperti "Family Gathering" bersama keluarga BRI yang dimeriahkan oleh bintang tamu Marion Jola. Sebelum penampilan Rossa sendiri ada acara "fashion show" dan dance .
"BRI terus melakukan inovasi-inovasi produk untuk memenuhi bisnis nasabah," katanya.
Penampilan Rossa sendiri dengan menggunakan celana dan blus putih memukau penonton.
Diva Pop Indonesia itu tampak berhasil membuat penonton nasabah prioritas tersebut "terhayut" dengan.lagu - lagu hitsnya seperti Tegar.
Lagu -lagu dan penampilan Rossa yang terus berusaha melakukan interaksi dengan penonton membuat nasabah puas dengan konser itu.
Hampir semua penonton nasabah prioritas itu terlihat ikut bernyanyi bersama Rossa yang juga kerap mengarahkan mikrofonnya ke nasabah.
Malam larutpun tak terasa bagi nasabah yang terus terhanyut dengan lagu dan penampilan Rossa.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018