Tapanuli Selatan (Antaranews Sumut) - Berbagai rangkaian kegiatan akan digelar menyambut/memeriahkan Hari Jadi ke-68 Kabupaten Tapanuli Selatan.

Kabag Humas/Protokol Tapanuli Selatan Isnut Siregar, yang menghubungi dari Sipirok, Sabtu malam mengatakan, kegiatan tersebut tidak lepas tema hari jadi ke-68 kali ini yaitu "Wujudkan Tapanuli Selatan yang Sehat, Cerdas, dan Sejahtera".

Kegiatan tersebut di awali pembukaan pameran pembangunan, Senin (19/11) di Lapangan Sarasi Dua Kelurahan Bintuju, Kecamatan Angkola Muara Tais, direncanakan akan dibuka Bupati Tapsel Syahrul M.Pasaribu.

Pada Selasa - Kamis (20-22/11) tempat yang sama ada lomba tari kreasi tingkat SD/SMP, lomba tor-tor NNB, lomba karya tulis ilmiah, lomba meracik kopi, lomba design batik Tapsel.

Di Rabu itu juga (21/11) digelar tabligh akbar oleh ustadz Sholeh Mahmoed Nasution (Solmed) di Gedung serba guna Sarasi Komplek Perkantoran Pemkab Tapsel, di Sipirok.

Di Kamis itu juga (22/11) ada senam Lansia, dan pemilihan boru namora duta Karang Taruna Tapsel 2018 di Istana Sadaon Desa Sorik Kecamatan Sayur Matinggi.

Pada Jumat (23/11) Paripurna Istimewa DPRD, di Gedung DPRD setempat di Sipirok, juga sore harinya penutupan pameran pembangunan dirangkai penyerahan hadiah pemenang lomba.

"Puncak upacara peringatan Hari Jadi Tapsel ke-68, Sabtu (24/11) di lapangan Parade Kantor Bpati daerah itu, di Jalan Lafran Pane, Sipirok, lanjut malam resepsi di rumah dinas Bupati di Jalan Tapian Nauli Padangsidimpuan.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018