Tapanuli Selatan (Antaranews Sumut) - Pemerintah Kabpaten Tapanuli Selatan menyosialisasikan izin penanaman modal kepada perusahan - pejabat pemerintahan kecamatan yang ada di daerah itu.

Menurut Novita Sari Wahyuni, selaku panitia penyelenggara dari Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu atau DPMPPTSP Tapanuli Selatan sosialisasi yang digelar di hotel mega permata, Padangsidimpuan, Jumat, hanya berlangsung satu hari.

Disitu 60 jumlah peserta mendapatkan materi nara sumber berupa izin prinsip, LKPM (lembaga Koordinasi Penanaman Modal), Spipise atau merupakan bagian OSS (online single submission) dan program CSR (Corporate Social Responsibility) guna peningkatan promosi dan kerjasama investasi di Tapanui Selatan Tahun Anggaran 2018.

"Selain itu agar seluruh peserta sosialisasi dapat mengetahui dan lebih memahami hak dan kewajiban dalam menjalankan perusahannya berdasarkan regulasi di daerah ini,"katanya.

Kegiatan yang dibuka Sekda Tapanuli Selatan Parulian Nasution mewakili Bupati Syahrul M.Pasaribu ini mengahadirkan pembicara pihak BKPM (Badan Koordinasi Penanaman Modal) RI sub Direktorat Wilayah Aceh,Sumut dan Sumbar, Abe Bahder Jamal, SE, pihak  DPMPPTSP Provinsi Sumatera Utara Ir.Hj.Mimi R.Rangkuti dan Kadis DPMPPTSP Tapanuli Selatan Abadi Siregar ST, MT.

Tujuan lainnya tambah Novita untuk peningkatan pertumbuhan ekonomi nasional, menciptakan lapangan kerja, meningkatkan ekonomi berkelanjutan, menciptakan daya saing usaha, meningkatkan kapasitas dan kemampuan teknologi nasional.

Kemudian untuk pengembangan ekonomi kerakyatan, serta mengolah ekonomi rill dengan menggunakan dana baik dalam maupun luar negeri yang pada gilirannya dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Bupati Syahrul M.Pasaribu dalam sambutan tertulis disampiakan Sekda Parulian, berharap seluruh peserta untuk betul-betul mengikuti acara tersebut dengan tekun, dan jangan dianggap sebagai seremonial belaka.

Apalagi katanya Pemkab Tapanuli Selatan sangat 'welcome' terhadap investor, karena dengan banyaknya investasi daerah akan dapat meningkatkan perekonomian/kesejahteraan masyarakat disamping peningkatan sektor pembangunan lainnya.

"Kiranya lewat forum ini akan terwujud komunikasi yang intens antara pihak perusahaan, masyarakat dan pemerintah sendiri dalam rangka mewujudkan masyarakat Tapanuli Selatan yang sehat, cerdas dan sejahtera,"harap bupati.

Diantara pihak perusahaan yang hadir PT.ANJ Siais, PT.SKL, PT.NSHE, disamping para Camat di jajaran Pemkab Tapanuli Selatan selaku pesertanya.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018