Tapanuli Selatan (Antaranews Sumut) Hari ini, sebanyak 235 Calon kepala desa berkompetisi ikut Pilkades serentak 23 April 2018 untuk merebut 67 kursi kepala desa di Kabupaten Tapanuli Selatan.

"Pilkades serentak ini tersebar di 13 dari 14 kecamatan se-Tapanuli Selatan," kata Kabid Pemerintahan Desa Ricky Hadamean Siregar dari Sipirok, dihubungi Antara, Senin.

Menurutnya, sebanyak 47.625 total dafatr pemilih tetap (DPT) yang akan memberikan hak suaranya di 67 tempat pemungutan suara (TPS) dalam pemilihan itu.

Secara teknis aturan pemilihan kata dia dimulai dari sejak pukul 08.00 - 14.00 Wib. "Pukul 14.00 Wib kotak suara baru diperbolehkan dibuka untuk di hitung,"jelasnya.

Salah satu calon kepala desa asal pemilihan desa Simaninggir, Kecamatan Sipirok, Ismail Sitompul, mengatakan Pilkades serentak di daerahnya berjalan aman dan lancar sesuai dengan harapan.

"TPS satu Simaninggir masyarakat cukup antusias dua jam setelah dimulai pencoblosan sudah lebih dari 364 warga mencoblos dari 496 warga yang memiliki hak suaranya," kata Ismail.

Demikian halnya di TPS satu 1 Aek Nauli Kecamatan Batang Angkola hingga pukul 11.30 Wib dari 356 jumlah DPT sudah lebih 300 warga yang mencoblos.

"Kita harapkan seluruh warga desa Aek Nauli yang terdaftar di DPT dapat memberikan hak suaranya sebelum waktu Pilkades berakhir,"kata Edi Eryanto SH salah satu dari 4 calon Kades desa Aek Nauli.

Lebih jauh Ricky Hadamean juga berharap pelaksaaan Pilkades tersebut berjalan aman dan lancar,"ada sebanyak 1200 personel TNI/Polri/Linmas yang dilibatkan dalam pengamanan Pilkades serentak ini,"pungkasnya.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018