Tanjungbalai, 8/8 (Antara) - Polres Tanjungbalai, Polda Sumatera Utara menyalurkan bantuan kepada kepala keluarga warga kelurahan Semulajadi yang ditimpa musibah kebakaran, bertujuan untuk meringankan beban masyarakat.

Ketika memberikan bantuan itu, Kapolres Tanjungbalai AKBP Tri Setyadi Artono, Selasa, mengatakan, kegiatan bhakti sosial pihaknya bersama ibu-ibu Bhayangkari merupakan wujud kepedulian terhadap warga yang ditimpa musibah.

Kedatangan Kapolres dan Ketua Bhayangkari Tanjungbalai Ny.Nurul Tri Setyadi bersama rombongan ke lokasi kebakaran menyambangi masyarakat, sekaligus memberikan bantuan berupa sembako kepada warga yang rumahnya terbakar mau pun dirusak.

Kapolres juga berharap penerima bantuan untuk tidak menilai jumlah bantuan yang diberikan, tetapi nilailah sebagai wujud rasa peduli sesama, khususnya keluarga besar Polres Tanjungbalai terhadap para korban kebakaran.

"Meski pun nilainya tidak seberapa, kami yakin bantuan sosial ini bisa meringankan beban warga tertimba musibah. Kedepannya kita harapkan bantuan seperti ini bisa lebih ditingkatkan terhadap warga lainnya yang tertimpa musibah,” ujar Tri Setyadi.

Ia melanjutkan, selain mempererat hubungan silaturahmi antara Kepolisian dengan masyarakat, kegiatan tersebut juga untuk memberikan motivasi agar masyarakat lebih kuat dan sabar dalam menghadapi musibah kebakaran itu.

"Siapa pun tidak ingin ditimpa musibah, kita hanya bisa mengambil hikmah dari setiap peristiwa yang sudah terjadi. Semoga saudara-saudara kita yang terkena musibah ini diberi kesabaran dalam menghadapi cobaan," ujar Kapolres.

Sesuai catatan, bantuan yang disalurkan kepada warga berupa beras, mie instant, air mineral, uang tunai dan buku tulis untuk anak anak korban kebakaran.

Kebakaran yang melanda pemukiman padat penduduk di di jalan Binjai lingkungan IX, kelurahan Semulajadi Kota Tanjungbalai terjadi pada Minggu (6/8) pukul 13.30 Wib, menghanguskan 7 unit rumah semi permanen dan empat rumah lainnya terpaksa dirusak untuk mencegah kobaran api.***4***(KR-YWK)

Pewarta: Yan Aswika

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017