Gunungsitoli, 19/5 (Antarasumut) -Wali Kota Gunungsitoli Ir.Lakhomizaro Zebua mengatakan, dalam pencapaian cita cita pembangunan Kota Gunungsitoli, Pemerintah Kota Gunungsitoli akan berupaya menciptakan terobosan baru, guna menfasilitasi pemberdayaan masyarakat. 

Upaya tersebut sesuai dengan visi misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gunungsitoli, yaitu maju, nyaman dan berdaya saing.

Ungkapan tersebut disampaikan Wali Kota Gunungsitoli Ir.lakhomizaro Zebua dalam arahannya yang dibaca Wakil Wali Kota Gunungsitoli Sowa’a Laoli, SE, M.Si saat membuka pelatihan pembuatan Kapal Motor Fiberglass di Desa Humene, Kecamatan Gunungsitoli idanoi, Kota Gunungsitoli, Rabu.

Salah satu gagasan dari terobosan baru tersebut menurut Wali Kota Gunungsitoli adalah penerapan teknologi pembuatan perahu/kapal nelayan berbahan utama fiberglass. 

Dia juga memaparkan, perahu/kapal motor fiberglass ini memiliki keunggulan jika dibandingkan dengan kapal motor berbahan kayu. 

Keunggulannya adalah waktu pembuatan kapal relatif singkat dan mudah, biaya perawatan lebih kecil, umur ekonomis lebih lama dan bisa mencapai 20 tahun atau lebih dan lebih ringan, sehingga mudah dioperasikan.

Tidak lupa Wali Kota berharap kepada nelayan yang ikut dalam pelatihan untuk mengikuti seluruh rangkaian kegiatan hingga selesai. 

Pengetahuan dan keterampilan yang didapat dari narasumber dan instruktur, kelak tidak hanya dijadikan sekedar referensi semata, tetapi diterapkan dalam dunia usaha, dan dapat menjadi alternatif mata pencaharian yang cukup menjanjikan. 

Dia berharap dalam jangka panjang kedepan, nelayan di Kota Gunungsitoli tidak ada lg yang menggunakan perahu/kapal motor berbahan kayu, tetapi semua sudah menggunakan perahu/kapal motor berbahan fiberglass.

Pewarta: Irwanto Hulu

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016