Rantauprapat, 2/11 (Antarasumut) - Pj. Bupati Labuhanbatu Drs. Amran Utheh melakukan inspeksi mendadak ke SMAN I Rantau Utara, Senin, untuk melihat aktifitas di sekolah tersebut.
Namun ia merasa kecewa karena disekolah tersebut tidak didapati adanya apel atau upacara bendera pada hari Senin dan jumlah guru yang hadir sangat minim.
"Saya memulai kegiatan mengambil apel pagi di sekolah-sekolah, ternyata pagi ini saya sangat kecewa ketika berkunjung ke SMA Negeri 1 Rantau Utara, sebab apel atau upacara bendera di sekolah tersebut tidak ada atau tidak dilaksanakan," katanya.
Ia menambahkan, dirinya pada pagi ini merasa kesal dan kecewa terhadap kepemimpinan Kepala SMA Negeri 1 Rantau Utara yang tidak menanamkan disiplin terhadap Guru dan Siswa disekolah tersebut.
Pembelajaran disekolah harus dilakukan dengan baik dan tepat waktu yang dimulai dari apel pagi atau apel bendera setiap hari Senin.
Kemudian Kepala Sekolah harus menanamkan disiplin terhadap para siswa terutama kepada guru-guru yang mengajar disekolah ini, bagaimana siswa bisa pintar dan meraih prestasi kalau gurunya saja tidak disiplin.
"Kepala Sekolah jangan membuat alasan yang tidak masuk akal, sebab tidak dilaksanakannya apel atau upacara bendera dan Kepala Daerah atau Pj. Bupati itu datang berkunjung ke sekolah tidak perlu harus Kepala Sekolahnya disurati atau ada pemberitahuan," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015
Namun ia merasa kecewa karena disekolah tersebut tidak didapati adanya apel atau upacara bendera pada hari Senin dan jumlah guru yang hadir sangat minim.
"Saya memulai kegiatan mengambil apel pagi di sekolah-sekolah, ternyata pagi ini saya sangat kecewa ketika berkunjung ke SMA Negeri 1 Rantau Utara, sebab apel atau upacara bendera di sekolah tersebut tidak ada atau tidak dilaksanakan," katanya.
Ia menambahkan, dirinya pada pagi ini merasa kesal dan kecewa terhadap kepemimpinan Kepala SMA Negeri 1 Rantau Utara yang tidak menanamkan disiplin terhadap Guru dan Siswa disekolah tersebut.
Pembelajaran disekolah harus dilakukan dengan baik dan tepat waktu yang dimulai dari apel pagi atau apel bendera setiap hari Senin.
Kemudian Kepala Sekolah harus menanamkan disiplin terhadap para siswa terutama kepada guru-guru yang mengajar disekolah ini, bagaimana siswa bisa pintar dan meraih prestasi kalau gurunya saja tidak disiplin.
"Kepala Sekolah jangan membuat alasan yang tidak masuk akal, sebab tidak dilaksanakannya apel atau upacara bendera dan Kepala Daerah atau Pj. Bupati itu datang berkunjung ke sekolah tidak perlu harus Kepala Sekolahnya disurati atau ada pemberitahuan," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015