Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M.Pasaribu mengajak seluruh masyarakat untuk menyukseskan Sensus Penduduk (SP) tahun 2020.
"Mari kita sukseskan SP 2020 dengan cara mengisi data secara Online, mulai 15 Februari hingga 31 Maret 2020," serunya dalam keterangan tertulis yang diterima, Sabtu (15/2).
Caranya dengan mengisikan informasinya secara mandiri dan kapan saja selama periode SP "Online" melalui web sensus.bps.go.id.
"Atau terimalah kedatangan petugas sensus yang nanti akan menjumpai anda dirumah masing-masing mulai 1 - 31 Juli 2020," tambahnya.
Artinya, masyarakat tidak perlu khawatir misal terlewat batas waktu pengisian SP "Online", petugas sensus tetap akan mendatangi anda melalui SP wawancara Juli 2020 mendatang.
"Dengan satu data kependudukan Indonesia kita wujudkan masyarakat Tapanuli Selatan maju," kata Syahrul seraya menyatakan "Sensus Penduduk mencatat Indonesia".
Badan Pusat Statistik Tapanuli Selatan mengatakan Sensus Penduduk merupakan perhitungan jumlah penduduk secara periodik.
"Oleh karenanya mari suskeskan SP 2020 di Tapanuli Selatan dengan aktif berpartisipasi ikut SP Online 15 Februari hingga 31 Maret 2020," harap Fadjar Wahyu Tridjono, Kepala BPS Tapanuli Selatan.
Jika mengalami kendala seperti berdomisili di wilayah sulit signal jangan resah, petugas SP nantinya juga akan datang menemui masyarakat pada bulan Juli 2020 mendatang.
"SP 2020 merupakan tonggak menuju satu data kependudukan Indonesia. Atas peranserta masyarakat, kiranya seluruh penduduk Tapanuli Selatan akan tercatat baik," harapnya.