Medan (ANTARA) - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Provinsi Sumatera Utara mengucapkan selamat kepada Dr (HC) Oesman Sapta yang kembali menakhodai Partai Hanura untuk periode 2024-2029, setelah terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Nasional (Munas) IV Partai Hanura di The Stones Hotel, Legian, Bali, Senin (19/8/2024).
"Selamat kepada Bapak Dr (HC) Oesman Sapta yang terpilih secara aklamasi menjadi Ketum Partai Hanura untuk periode 2024-2029. DPD Hanura Sumut siap mendukung dan menjalankan segala kebijakan Pak Oso (sapaan akrab Oesman Sapta.red) selama 5 tahun kedepan untuk kemajuan partai,” ujar El Adrian Shah didampingi Sekretaris DPD Hanura Sumut Hj Riri Stephanie SH MH, Wakil Sekretaris Mahmudin Hamzah Sinaga dan Bendahara Syaiful Amri Sambas S.Sos kepada wartawan melalui sambungan seluler dari Legian, Bali, Selasa (20/8/2024).
Hal ini disampaikan El Adrian Shah merespon hasil Munas IV Partai Hanura di The Stones Hotel, Legian, Bali dari Minggu (18/8/2024) sampai Senin (19/8/2024) yang memilih kembali Dr (HC) Oesman Sapta menjadi Ketua Umum Partai Hanura Periode 2024-2029.
Dalam rapat pleno Munas IV Partai Hanura tersebut, ribuan peserta dari DPP, DPD, hingga DPC telah sepakat meminta Oso kembali memimpin partai lima tahun kedepan.
Rapat pleno dipimpin oleh Ketua Sidang Ahmad Muqowan, Sekretaris Surfani, serta Marwan Paris, Benny Rhamdani, dan I Kadek Arimbawa sebagai anggota.
Menanggapi hasil Munas IV tersebut, El Adrian Shah menegaskan, Partai Hanura se Sumatera Utara siap menjalankan tugas dan instruksi yang diberikan Ketum Oso yakni terjun langsung ke masyarakat untuk memenangkan calon-calon kepala daerah yang telah diusung Hanura di perhelatan Pesta Demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan diselenggearakan, Rabu (27/11/2024) mendatang.
"Seperti yang disampaikan beliau (Ketum Hanura Oso) saat Munas IV kemarin, bahwa Partai Hanura telah mengeluarkan Surat Rekomendasi kepada 11 pasangan Cagub-Cawagub serta 245 pasangan Bupati-Wakil Bupati dan Walikota-Wakil Walikota di Pilkada 2024. Dan seluruh kader wajib turun langsung ke masyarakat untuk memenangkannya, termasuk di Sumut. Kita siap memenangkan Paslon yang telah diusung partai," katanya.
Tak hanya itu, lanjut El Adrian Shah, Hanura Sumut juga siap membawa visi misi, komitmen dan prinsip kedaerahan yang diminta. Sebab, sudah menjadi prioritas bagi seluruh kader di Sumut, agar partai ini melekat di hati nurani masyarakat.
"Kesejahteraan, kemakmuran dan kemajuan daerah khususnya Sumut tetap menjadi prioritas kita agar bisa membawa partai ini menjadi pemenang baik di Pilkada maupun Pemilu 2029 mendatang," imbuh El Adrian Shah yang juga Bacalon Walikota Medan ini.
El Adrian Shah juga menegaskan bahwa dirinya sangat memahami instruksi yang disampaikan Ketum Oso yang menjelaskan bahwa daerah harus menjadi tulang punggung bagi daerahnya dan mengembangkan kewenangan di daerah.
“Maka dari itu, sebelum perhelatan Pemilu 2024 lalu, Hanura se Sumatera Utara selalu berjuang untuk daerah, membesarkan daerah. Karena berkembang dan majunya roda perekonomian di daerah khususnya Sumut maka akan berimbas ke Pusat,” pungkasnya.
Oso terpilih aklamasi jadi Ketum Hanura, El Adrian Shah: Sumut siap jalankan instruksi partai
Selasa, 20 Agustus 2024 13:06 WIB 1633