Pematangsiantar (ANTARA) - Sebanyak 42 Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Pematangsiantar menerima penghargaan Satyalancana Karya Satya untuk pengabdian 30, 20 dan 10 tahun.
Penghargaan diserahkan Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA pada upacara peringatan Hari Otonomi Daerah Ke 27 tahun 2024, di halaman Balai Kota, Kamis (25/4).
Rincian penerima penghargaan, untuk pengabdian 30 tahun 11 orang, 20 tahun 16 orang, dan u10 tahun 15 orang.
dr Susanti selaku inspektur upacara Hari Otonomi Daerah bertema "Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan yang Sehat", membacakan amanat Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian.
Disampaikan, peringatan Hari Otonomi Daerah Tahun 2024 mengusung tema “Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan yang Sehat”.
Sementara, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Dedy Idris Harahap membacakan sejarah singkat otonomi daerah.
42 ASN Pemkot Pematangsiantar terima penghargaan Satyalancana Karya Satya
Kamis, 25 April 2024 19:01 WIB 881