Medan (ANTARA) - Relawan Ganjar tergabung dalam Aliansi Rakyat Sumut untuk Ganjar (Arus Ganjar) Sumut menggelar pasar murah dan jaran kepang di Desa Limau Manis, Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, Rabu (27/12).
Ketua Relawan Arus Ganjar Sumut Romi menyebut kegiatan ini merupakan salah satu program Ganjar-Mahfud guna menyapa warga Deli Serdang melalui pendekatan ekonomi dan budaya.
"Saat ini masyarakat dihadapkan persoalan ekonomi, yaitu meningkatnya harga bahan pokok. Dalam situasi ini, Mas Ganjar hadir melalui program pasar murah untuk dapat meringankan beban masyarakat," ungkap Romi.
Kegiatan pasar murah ini, lanjut dia, dibarengi pertunjukan kesenian tradisional warisan nenek moyang untuk menghibur masyarakat dengan atraksi jaran kepang, dan mengajak mereka agar tidak lupa akar budaya dan jati dirinya.
Dari pantauan awak media, warga Deli Serdang antusias sejak dibukanya pasar murah karena barisan emak-emak sudah mengantre, dan langsung menyerbu bahan pokok dengan harga yang terjangkau.
Arus Ganjar Sumut gelar pasar murah dan jaran kepang di Deli Serdang
Kamis, 28 Desember 2023 14:21 WIB 2063