Menurutnya, Nizhamul yang merupakan Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi Kemenko Polhukam RI mampu mengemban amanah dan menjalankan tugas, serta tanggung jawab sebagai Pj Bupati Batubara.
"Berdasarkan pengalaman sebagai birokrat, baik di pemerintahan daerah maupun di pusat. Nizhamul mampu menjalankan tugas tersebut," ujarnya.
Penjabat Bupati Batubara Nizhamul mengatakan akan menjalankan program pemerintahan yang sudah baik dan akan berkoordinasi dengan Pemprov Sumut dan perangkat daerah untuk menjalankan program yang telah ada sebelumnya.
“Ke depan saya akan melanjutkan program yang sudah baik, menjalankan apa yang diarahkan oleh Presiden RI, bekerja sama dan berkoordinasi pastinya dalam pelaksanaan program pembangunan Kabupaten Batubara," ujar Nizhamul.
Dia dilantik jadi Pj Bupati Batubara menggantikan Bupati Batubara Zahir dan Wakil Bupati Batu Bara Oky Iqbal Frima yang masa jabatannya berakhir 27 Desember 2023. Nizhamul menjadi Pj Bupati Batubara hingga setahun ke depan.*