Tapanuli Selatan (ANTARA) - Dalam rangka mewujudkan transformasi birokrasi yang dinamis, lincah, dan profesional di lingkungan kerjanya, Pemkab Tapanuli Selatan (Tapsel) mengadakan coaching clinic bagi pejabatnya.
Coaching clinic penyusunan analisis jabatan (Anjab) dan analisis beban kerja (ABK) yang dibuka Sekda Tapsel, Sofyan Adil mewakili Bupati, gelar, Selasa (12/9) di Aula Sarasi, Kantor Bupati Tapsel di Sipirok.
Bupati Tapsel Dolly P.Pasaribu dalam sambutan melalui Sekda, berharap kepada seluruh peserta untuk betul-betul mengikuti pelatihan berikan nara sumber dari Pemprov Sumut (Biro Organisasi).