Padangsidimpuan (ANTARA) - Pelaksanaan upacara Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kota Padangsidimpuan berjalan sukses dan khidmat yang dipimpin oleh Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, SH. MM sebagai Inspektur Upacara, di Stadion H.M Nurdin, Kamis (17/8).
Usai upacara, Wali Kota Padangsidimpuan mengucapkan Dirgahayu Republik Indonesia yang ke-78, "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju."
"Pada pagi hari ini kita bangsa Indonesia di seluruh pelosok Tanah Air memperingati hari yang sangat bersejarah, hari Kemerdekaan Republik Indonesia tepatnya pada tanggal 17 Agustus 2023."
"Perjuangan mencapai Kemerdekaan telah tercatat dalam sejarah. Kita tidak boleh berhenti bergerak dan melangkah. Sesuai dengan themanya "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju," kita bangga ketika Negara berhasil membangun di segala bidang, bahkan Negara kita pernah dijuluki sebagai Macannya Asia, tetapi kebanggaan tersebut jangan menyebabkan kita lengah kemudian terbuai oleh kata-kata indah yang menyebabkan kita kembali terjajah," ujarnya.