Padang Sidempuan (ANTARA) - Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution mengikuti kegiatan jalan sehat bersama jajaran Polres Padang Sidempuan, Polres Tapanuli Selatan, Polres Padang Lawas, Polres Mandailing Natal, Batalyon C Sat Brimob Polda Sumut dan Kodim 0212/TS, Batalyon 123/Rajawali yang start di halaman Mapolres Tapanuli Selatan hingga Finish di Mapolres Padang Sidempuan.
Hal ini dalam rangka menjalin silaturahmi dan meningkatkan, membangun sinergitas dan soliditas antara Polri, TNI dan Forkopimda Kota Padang Sidempuan di wilayah hukum Polres Padang Sidempuan.
Apresiasi dan penghargaan disampaikan Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution, Rabu (2/5) kepada jajaran TNI - Polri atas sinergitas yang terjalin sudah berjalan cukup baik.
"Dan ini mendapat apresiasi dari masyarakat. Apalagi kita mendengar Bapak Kapolri mendapat penghargaan atas prestasi selama arus mudik Idul Fitri 1444 Hijriah dan ini tidak terlepas dari jajaran kita di Kota Padang Sidempuan," ungkap Wali Kota Padang Sidempuan.
Sejalan hal tersebut, di wilayah hukum Polres Padang Sidempuan sekitarnya, Pemko Padang Sidempuan melalui Dinas Perhubungan memonitor terus terkait arus mudik maupun arus balik di Kota Padang Sidempuan dan dari hasil monitoring, bahwa arus mudik maupun arus balik cukup terkendali.
"Terimakasih kepada jajaran TNI-POLRI sehingga kita bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan ini menjadi amal ibadah bagi kita," tutupnya.
Sementara itu Kapolres Padang Sidempuan AKBP Dwi Prasetyo Wibowo menyampaikan bahwa kegiatan disini saat kita berkumpul, bersama berdoa, berterimakasih karena upaya rencana kita semua berjalan dengan baik.
"Harapan ketika suatu hari nanti kita boleh dihadapkan pada kegiatan pengamanan selanjutnya, kegiatan ini-lah sebagai suatu tolak ukur kita untuk saling bekerjasama," kata AKBP Dwi PW.
Sebelumnya, Dandim 0212/TS Letkol Inf Amrizal Nasution mengucapkan terimakasih atas kegiatan ini, seraya berharap agar tetap terjalin sinergitas dan kekeluargaan ke depan bisa lebih bagus lagi.
"Sinergitas ini harus bersama-sama kita patut syukuri dan pemerintah bersama TNI-POLRI harus sejalan seirama guna menyukseskan program pemerintah," ucap Letkol Amrizal.
Wali Kota Padang Sidempuan jalan sehat bersama sinergitas tiga pilar
Rabu, 3 Mei 2023 17:15 WIB 1872