Medan (ANTARA) - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengapresiasi kelompok difabel dan anak muda diikutkan menyampaikan masukan Musrenbang rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) 2024 pada 14-16 Maret 2023.
"Saya apresiasi diikutsertakan kelompok difabel dan anak muda merencanakan pembangunan kota agar dirasakan seluruh masyarakat," kata Bobby ketika menutup Musrenbang RKPD 2024 di Medan, Kamis (16/3).
Menurutnya Musrenbang merupakan salah satu awal dari pembangunan Kota Medan yang akan dilakukan oleh Pemkot Medan.
Oleh karena itu, lanjut dia, setiap lapisan masyarakat boleh menyampaikan usulan dan masukan dalam pertemuan ini.
"Pembangunan yang baik diawali perencanaan yang baik. Musrenbang merupakan awal dari pembangunan, tentu seluruh masyarakat dapat menyampaikan masukkan dalam Musrenbang ini," tutur Wali Kota Medan.
Maria Sihombing, kelompok difabel mengaku sangat bangga dan bersyukur diikutsertakan dalam pertemuan dalam Musrenbang RKPD 2024.
Berarti, terang dia, Pemkot Medan telah memperhatikan, dan tidak menganggap remeh kinerja kelompok difabel. Apalagi pihaknya juga termasuk warga Kota Medan.
"Sebab kami juga warga Kota Medan. Jadi berhak juga untuk campur tangan dalam pembangunan dan kemajuan," katanya.
Refnita, kelompok difabel lainnya menyebut Musrenbang ini merupakan kesempatan untuk mendengarkan program Pemkot Medan dan menyampaikan masukan dari kelompoknya.
Selain itu, ia juga menyampaikan Musrenbang ini, kelompok difabel juga memajangkan produk hasil perajin kelompoknya mulai cemilan hingga tas suvenir peserta Musrenbang.
"Makanan ringan dan tas suvenir di Musrenbang ini hasil produksi disabilitas. Artinya kami bisa berkarya seperti orang pada umumnya," sebut Refnita yang pembuatan di Jalan Amal Luhur, Medan Helvetia.