Medan (ANTARA) - Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) Dr.Muryanto Amin, S.Sos,M.Si melantik 19 orang pejabat untuk menempati posisi Direktorat, Badan, Lembaga dan Unit Kerja di lingkungan perguruan tinggi negeri itu.
"Kepada para pejabat yang dilantik diharapkan dapat memenuhi tuntutan dan kebutuhan dari tugas dan tanggung jawab, dengan memberikan layanan pendidikan yang baik," ucap Muryanto, dalam keterangan tertulis, Selasa (24/5).
Muryanto menyebutkan, selain itu, para pejabat juga harus bisa memberikan keputusan serta kepastian bagi perkembangan, perubahan dan kesiapan diri dari berbaqai macam persoalan masalah yang akan datang nantinya.
"Para pejabat dituntut untuk mampu menyesuaikan diri dan dapat bekerjasama agar bisa mencapai tujuan tertentu serta menciptakan lingkungan kekeluargaan di antara para pejabat dan staf," ucapnya.
Baca juga: 10 mahasiswa USU lolos seleksi IISMA 2022
Rektor menambahkan, bahwa para pejabat yang baru dilantik memiliki rancangan kerja khusus sesuai perkembangan zaman.
Para pejabat harus bisa memahami kebutuhan industri yang ada saat ini, serta meningkatkan peringkat yang lebih baik di bagian akreditasi dan world class university rangking," jelas Muryanto.
Sementara, dari 19 pejabat yang dilantik beberapa diantaranya yakni Dr .Muhammad Anggia Muchtar,ST, sebagai Direktur pada Direktorat Pengembangan Pendidikan, Reni Asmara Ariga,S.Kp, MARS, sebagai Sekretaris pada Direktorat Pengembangan Pendidikan, dan Doli Muhammad Jafar Dalimunthe,SE,M.Si,sebagai Direktur pada Prestasi Mahasiswa dan Hubungan Kealumnian.
Kemudian, Rahma Yudiani,S.Psi,M.Psi sebagai Sekretaris pada Direktorat Prestasi Mahasiswa dan Hubungan Kealumnian, Dr.Nurman Achmad,S.Sos,M.Soc.Sc, sebagai Direktur pada Direktorat Reformasi Birokrasi dan Transformasi,Imam Bagus Sumantri,S.Farm, MSi,Apt, sebagai Sekretaris pada Direktorat Reformasi Birokrasi dan Transformasi.
Rektor lantik 19 pejabat di lingkungan USU
Selasa, 24 Mei 2022 13:06 WIB 2139