Medan (ANTARA) - Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengukuhkan Muhammad Lokot Nasution menjadi Ketua DPD Partai Demokrat Sumut bersama kepengurusannya sekitar 100 orang.
"Saya terima bendera pataka ini sebagai simbol kebesaran, dan marwah Partai Demokrat untuk saya juangkan dan menangkan Partai Demokrat di seluruh wilayah Sumatera Utara," kata Lokot di Medan, Kamis.
Hal itu diungkapkannya ketika AHY menyerahkan bendera Partai Demokrat kepada Lokot Nasution setelah pengambilan sumpah disaksikan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, jajaran pengurus DPP dan kader partai berlambang mercy ini.
Usai pengambilan sumpah dan bendera pataka Partai Demokrat, Lokot Nasution menyampaikan sambutan dengan mengucapkan terima kasih kepada Ketum DPP Partai Demokrat AHY.
"Sebagai putra daerah Sumatera Utara, saya asli anak Medan ketum. Saya ucapkan terima kasih yang tidak terhingga atas kepercayaan ketum kepada saya untuk memegang jabatan sebagai ketua Partai Demokrat Sumatera Utara," katanya.
Ia pun meyakinkan supaya AHY percaya kepada dirinya untuk mengembalikan masa-masa kejayaan Partai Demokrat, khususnya di Sumatera Utara akan direbut pihaknya kembali.
"Kami seluruh pengurus dan kader yang ada di ruangan ini akan membuktikan itu di 2024 nanti," terang dia.
Selain itu, kepada Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan kepala daerah lain yang menghadiri pelantikan dirinya, bahwa Partai Demokrat menjadi mitra strategis pemerintahan di setiap jenjang.
"Tentu saja membangun Sumatera Utara yang kita cintai ini. Selama bergandengan tangan Partai Demokrat, saya menjamin nilai-nilai kebangsaan dan kebhinnekaan serta demokrasi kami kawal bersama 103 anggota fraksi DPRD Partai Demokrat se-Sumatera Utara," tutur Lokot.
AHY kukuhkan Muhammad Lokot Nasution jadi Ketua DPD Demokrat Sumut
Jumat, 13 Mei 2022 0:36 WIB 7857