(ANTARA) - Meskipun sedang tidak turun hujan, namun dua sungai yang membelah Kota Tebing Tinggi, Sei Padang dan Sei Bahilang, Senin (8/11) malam, sejak pukul 20.00 WIB mulai meluap menggenangi beberapa ruas jalan dan pemukiman penduduk.
Rumah-rumah warga yang berada di bantaran kedua sungai sebagian mulai dimasuki air.
Seorang warga Kelurahan Badak Bejuang, M Isnan Siregar, mengatakan, melihat kondisinya biasanya di hulu sungai hujan lebat.
"Biasanya menjelang subuh nanti air akan naik terus. Jika terus meluap kedua sungai akan datang banjir yang melanda Tebing Tinggi," katanya.
Beberapa daerah rawan banjir di Kecamatan Bajenis karena berada di bantaran Sei Padang, sementara di Kecamatan Padang Hulu dan Tebing Tinggi Kota berada di bantaran Sei Bahilang.
Sei Padang dan Sei Bahilang di Tebing Tinggi meluap malam ini
Senin, 8 November 2021 21:26 WIB 2952