Jakarta (ANTARA) - Mike Tyson akan kembali naik ring tinju untuk tiga pertandingan eksibisi sepanjang 2021 setelah tahun lalu menghadapi Roy Jones Jr dalam laga serupa dan tahun ini memasukkan pula Tyson Fury sebagai salah satu calon lawannya.
Tyson, menurut laporan Daily Star, berencana untuk adu pukul dengan juara dunia kelas berat saat ini Tyson Fury dalam waktu dekat ini.
Si Leher Beton kembali lagi mengenakan sarung tinju tahun lalu dengan menjalani laga eksibisi delapan ronde melawan Roy Jones Jr.
Tahun ini petinju berusia 54 tahun itu sudah memasukkan Evander Holyfield dan Lennox Lewis pada daftar calon lawannnya yang kemudian ditambah Fury.
Baca juga: Holyfield desak Mike Tyson tanda tangani kontrak duel
Berbicara dalam podcast Hotboxin’ miliknya, Tyson berkata, "Saya menginginkan Holyfield dan Lewis tahun ini. Saya juga menginginkan Fury."
Fury sendiri sebelumnya menolak tawaran bertarung melawan Tyson dan sebaliknya tengah bersiap menghadapi Anthony Joshua.
"Saya sudah dihubungi orang-orang Mike Tyson, saya dan Mike sudah bertemu, saya dan Mike sudah (berbicara lewat) FaceTime, sudah Zoom, kami sudah bertelepon, memang sungguhan tetapi tak kunjung terwujud," kata Fury.
Tyson sendiri sebelumnya menyebut Fury sebagai petinju yang bagus sekali.
Mike Tyson masukkan Tyson Fury dalam jadwal tarung 2021
Jumat, 9 April 2021 19:45 WIB 1421