Tapanuli Selatan (ANTARA) - Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Tapanuli Selatan H.Sulaiman Harahap mengapresiasi Syahrul M.Pasaribu dua "2" Periode menjadi Bupati setempat kerap berpikir kelanjutan pembangunan.
Ustadz Sulaiman mengutarakan hal itu diacara Konsolidasi Organisasi IPHI di Aula Pondok Pesantren Al-Abror, Desa Sihuik-huik, Kecamatan Angkola Selatan, demikian Kabag Humas dan Protokol Isnut Siregar menyampaikan, Jumat (9/10).
Sulaiman mengungkap bagaimana kisah keberlanjutan pembangunan yang sebelumnya Masjid Pesantren Al-Abror (wakaf) yang sebelumnya tidak memiliki dinding semasa Bupati Syahrul (2018) menjadi berdinding permanen, dan lain sebagainya.
Baca juga: Sekda Tapsel: Melanggar protokol kesehatan tak akan diberikan pelayanan masyarakat
"Salut dan berterimakasih atas tingginya perhatian Pak Bupati yang "2" periode memimpin tidak henti-hentinya berpikir visioner demi lanjutnya pembangunan mewujudkan masyarakat sehat, cerdas, dan sejahtera," ucapnya.
Sementara Bupati Tapsel Syahrul M.Pasaribu yang hadir membuka acara ini mengatakan bahwa seorang pemimpin itu harus peka dan sering turun menjaring aspirasi ke masyarakat sebagai upaya memprogramkan pembangunan.
"Tidak saja pada momen sosial keagamaan, bahkan momen sosial kemasyarakatan lainnya kita harus terus konsisten turut serta terlibat demi mengetahui hal lebih jauh program pembangunan apa yang perlu untuk didorong," ujarnya.
Terkait keagamaan, sambungnya, Umara dan Ulama harus tetap bersinergi. Sebab sinergitas dan kekompakan bagi seluruh elemen masyarakat merupakan kunci utama dalam kemajuan program pembangunan.
"Oleh karenanya mari terus kita jaga keharmomisan hubungan ini dengan baik ke depan dalam rangka Tapanuli Selatan agar bertambah maju lagi," ajaknya yang disambut positif seluruh yang hadir.
Tidak lupa juga kepada seluruh peserta konsolidasi IPHI, Syahrul berpesan agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tetap menggunakan masker, sering cuci tangan, dan menjaga jarak.
Turut bersama rombongan Bupati Syahrul M.Pasaribu, Kadis Pendidikan Amros Karangmatua, Kaban Kesbangpol Hamdy S Pulungan, Kabag Humas dan Protokol Isnut Siregar dan Camat Angkola Selatan Dody Kurniawan Siregar.
IPHI Tapsel apresiasi Syahrul Pasaribu yang terus berpikir kelanjutan pembangunan
Jumat, 9 Oktober 2020 12:55 WIB 1417