Jakarta (ANTARA) - RKC Waalwijk meraih kemenangan kedua di musim ini usai mengandaskan tuan rumah FC Utrecht 1-0 dalam laga pekan ke-15 Liga Belanda di Stadion Galgenwaard Minggu waktu setempat.
Meski menang tak membuat posisi Waalwijk di klasemen sementara bergeser. Klub yang baru promosi ke kasta tertinggi Eredivisie itu baru mengumpulkan delapan poin dari 15 laga yang telah dilakoni.
Sementara bagi Utrecht, kekalahan memalukan di kandang membuat mereka gagal menggeser Willem II di posisi keempat. Padahal apabila menang, Utrecht akan melejit ke urutan empat unggul selisih gol dari Willem.
Utercht memang menguasai jalannya pertandingan. Namun buruknya penyelesaian akhir membuat 13 sepakan percobaan yang diciptakan dalam pertandingan itu, tidak berhasil merobek jala gawang Waalwijk.
Utrecht mendapat peluang lebih dulu lewat akselerasi Leon Guwara. Menerima umpan Simon Gustafson, Leon mencoba melepaskan sepakan dari luar kotak penalti namun bola masih jauh dari sasaran.
Jean Christophe Bahebeck hampir membuat publik tuan rumah bersorak. Namun ia yang menerima umpan terobosan dari Adam Maher dan tinggal berhadapan dengan kiper, lebih dulu terjebak offside.
Di akhir pertandingan babak pertama, Said Bakari nyaris membuat kiper Utrecht memungut bola. Sayang, sepakannya dari dalam kotak penalti menerima umpan Clint Leemans terlalu lemah.
Petaka bagi tuan rumah terjadi pada menit ke-68. Clint Leemans yang mengambil eksekusi bola mati, mengirimkan umpan ke tengah kotak penalti. Melle Meulesteen yang telah menunggu berhasil memenangi duel udara dan sundulannya merobek jala gawang Utrecht.
Jelang akhir pertandingan Patrick Joonsten hampir menyamakan kedudukan jika saja sepakan kaki kanannya di dalam kotak penalti tidak menyamping tipis. Hingga bubaran, skor 1-0 untuk kemenangan Waalwijk tetap bertahan.
Waalwijk selanjutnya akan menghadapi Heerenveen di kandang, sementara Utrecht akan bertandang ke markas FC Groningen.
Berikut susunan pemain:
Utrecht: Maarten Paes; Willem Jansse, Justin Hoogma, Leon Guwara, Sean Klaiber; Simon Gustafson, Sander van de Streek, Joris Van Overeem (Makienok), Adam Maher; Gyrano Kerk (Patrick Joosten), Bahebeck (Vaclav Cerny).
Waalwijk: Etienne Vaessen; Said Bakari, Jurlen Gaari, Melle Meulensteen, Hannes Delcroix; Daan Rienstra (Ingo van Weert), Stijn Speirings, Clint Leemans; Darrent Maatsen (Anas Tahiri), Dylan Vente (Mario Bilate), Sylla Sow.
RKC Waalwijk raih kemenangan kedua musim ini usai kandaskan Utrecht
Minggu, 1 Desember 2019 23:44 WIB 481