Sibolga (ANTARA) - Pandangan umum Fraksi DPRD Kota Sibolga terhadap jawaban Wali Kota Sibolga terkait pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kota Sibolga, Tahun Anggaran 2018 dan Ranperda Pembentukan Susunan Organisasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sibolga untuk ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda), meminta Wali Kota Sibolga menindak tegas dokter RSU FL Tobing yang lebih mengutamakan pelayanan di rumah sakit swasta.
Permintaan itu disampaikan oleh Fraksi Garuda Bersatu dalam pandangan umum mereka saat sidang Paripurna DPRD Sibolga terhadap dua Ranperda yang diajukan oleh Pemko ke DPRD, Selasa (30/7).
Menurut mereka, banyak keluhan dari masyarakat dan juga hasil monitoring yang dilakukan DPRD terhadap kinerja dokter di RSU FL Tobing Sibolga. Dimana ada oknum-oknum dokter yang lebih mengutamakan pelayanan di rumah sakit swasta daripada di Rumah Sakit pemerintah. Padahal oknum dokter itu digaji sebagai ASN di RSU Pemkot Sibolga, tetapi lebih mengutamakan pelayanan di rumah sakit swasta.
“Kami meminta kepada saudara Wali Kota Sibolga untuk mendisiplinkan tenaga medis itu karena mereka (dokter) digaji dan ditempatkan untuk melayani di RSU FL Tobing. Kecuali kalau jam tugas mereka sudah berakhir di Rumah Sakit Pemkot Sibolga, barulah melanjutkan praktik di rumah sakit swasta,” tegas Syarifuddin Lubis dari Fraksi Garuda Bersatu, Selasa (30/7).
Menanggapi hal itu, Wali Kota Sibolga Syarfi Hutauruk dalam sambutannya berjanji, akan mendisiplinkan para oknum dokter yang lebih mengutamakan pelayanan di rumah sakit swasta daripada RSU Pemkot Sibolga.
“Akan saya perintahkan Direktur RSU FL Tobing untuk menindak para oknum dokter yang ‘berkeliaran’ di rumah sakit swasta. Kalau pun dokter itu praktik di rumah sakit swasta, harus di luar jam kerja RSU FL Tobing Sibolga. Saya juga mendapat informasi bahwa dokter di Puskesmas lebih mengutamakan pasien dirujuk ke rumah sakit swasta ketimbang ke rumah sakit milik Pemkot Sibolga. Ini menjadi tugas penting direktur Rumah Sakit FL Tobing untuk mengeceknya,” tegas Wali Kota.
DPRD minta dokter yang mengutamakan layanan di RS swasta ditindak
Selasa, 30 Juli 2019 23:00 WIB 1292