Aekkanopan (Antaranews Sumut) – BPK RI Perwakilan Sumatera Utara melakukan kunjungan kerja ke Labuhanbatu Utara, Rabu (23/1). Tim dipimpin langsung Kepala BPK RI Perwakilan Sumut VM Ambar Wahyuni.
Kunker BPK RI tersebut dimaksudkan untuk memberikan bimbingan dan arahan tentang pelaporan keuangan yang baik dan benar. Pertemuan dilaksanakan di aula Ahmad Dewi Syukur dan dihadiri Bupati Labura H Kharuddin Syah.
Pada kegiatan itu Ambar menyebutkan, kunjungan tersebut merupakan yang ketiga kali di Labura. diharapkan kegiatan itu dapat meningkatkan tekad bersama menuju penyampaian laporan keuangan mulai tingkat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hingga tingkat desa dengan lebih baik dan tepat waktu.
Menurutnya, penyampaian pelaporan hasil pemeriksaan keuangan seluruh kabupaten/kota di Sumut semakin baik. Ia berharap keseluruhan laporan yang disampaikan akan mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
Sementara Bupati Labura H Kharuddin Syah SE dalam acara itu menyampaikan terima kasih kepada Kepala BPK RI Perwakilan Sumut dan jajarannya yang telah berkunjung ke tanah Basimpul Kuat Babontuk Elok itu.
Karena menurutnya, kegiatan itu merupakan kesempatan yang baik bagi seluruh jajaran yang ada di Labura. untuk mendapatkan bimbingan, pembinaan, saran dan masukan yang sangat bermanfaat sebagai bekal untuk memahami system pelaporan keuangan dan asset serta kepatuhan terhadap peraturan perundangan.
Kegiatan tersebut dihadiri para asisten, staf ahli, pimpinan OPD beserta pejabat pengelola keuangan dan camat di jajaran Labura.