Aekkanopan (ANTARA) - Tepat tanggal 9 Maret ini Bupati Labuhanbatu Utara H Kharuddin Syah SE berulang tahun yang ke-54. Untuk merayakannya, pria yang akrab disapa H Buyung itu memberikan tali asih kepada 1.100 anak yatim di aula CV Fajar Dolpa di Aekkotabati Kecamatan Na IX-X, Sabtu.
Sebelum kegiatan tersebut, istri dan putra-putri plus cucunya juga telah memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada pria yang lahir di Pematangsiantar itu. Selain itu, putra sulung Bupati Labura Hendriyanto SE juga memosting momen bahagia itu di media sosialnya.
Saat merayakan HUT yang juga dihadiri pejabat dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Labura, H Buyung menyampaikan keinginannya. Ia menyatakan ingin menjadi orang yang bermanfaat bagi orang lain.
"Semua orang punya harapan besar. Harapan saya simpel saja semoga bisa bermanfaat bagi orang lain. Saya ingin jadi pemimpin di Labura yang selalu bermanfaat bagi masyarakat pada umumnya," sebutnya.
Ia berharap, siapapun pemimpin di masa yang akan datang dapat membantu kaum dhuafa. Selain itu ia juga menyebutkan selalu berupaya membangun serta merenovasi rumah ibadah agar masyarakat nyaman beribadah. "Inilah yang saya harapkan dari putra putri saya," harapnya.
Asisten Administrasi Umum Drs Abd Harris Rangkuti MAP mewakili pejabat Labura pada acara itu mengucapkan selamat ulang tahun kepada orang pertama di tanah Basimpul Kuat Babontuk Elok tersebut.
"Selamat ulang tahun ke-54 Bapak Bupati. Semoga panjang umur, mudah rezeki dan sehat selalu terus dapat memgemban tugas memimpin Labura," katanya dalam acara yang juga dihadiri para tuan guru persulukan yang ada di kabupaten itu.
Kepada 1.100 anak yatim tersebut masing-masing diberi santunan berupa beras 10 kg dan uang tali asih. Acara juga diisi dengan tausiah agama yang disampaikan Al Ustadz Syamsul Arifin Nababan dari Jakarta.
Sehari sebelumnya, saat melaksanaan kunjungan ke Pesantren Al Ikhsan di Desa Siduadua Kecamatan Kualuhselatan, bupati juga mendapat kejutan ucapan selamat ultah dari para santri pondol pesantren itu. Saat itu bupati didampingi antara lain Kabag Umum dan Perlengkapan Mhd Ikhsan SSTP MAP.