Medan, 21/7 (Antarasumut) - 25 Tim mengikuti Kejuaraan internasional Solu Bolon (Dragon Boat) bertajuk “Sumut Paten†memperebutkan piala Gubernur Sumatera Utara, yang telah resmi dibuka, Kamis (20/7/2017) di pantai putri Lopian, Pangururan, Danau Toba,Kabupaten Samosir.
Kejuaraan yang berlangsung hingga 22 Juli ini dibuka langsung oleh Bupati Samosir, Drs Rapidin Simbolon MM, didampingi Kadisbudparpora, Gom – Gom, Ketua DPRD Samosir Rismawati Simarmata, Kapolresta Samosir AKBP Donald P Simanjuntak, Disporasu, serta unsur SKPD dan Forkopinda Kabupaten Samosir.
Jumlah tersebut terdiri dari Singapura (1), Samosir (12), Sumbar (6) Humbahas (2), serta Jawa Barat, Riau, Aceh, dan Taput masing – masing 1 tim. Lomba Solu Bolon juga dirangkai dengan Lomba Solu Paersada-sadaan dan Pardua-duaan.
Untuk Lomba Solu Paersada-sadaan diikuti 15 tim, sedangkan Solu Pardua-duaan diikuti 19 tim. Lomba Solu Bolon menyediakan hadiah total Rp 117 juta lebih dengan memperlombakan Solu Bolon dengan jarak tempuh 1 km, Solu Parsadaan dan Solu Parduaan dengan jarak tempuh 500 meter.
Bupati Samosir Drs Rapidin Simbolon MM mengatakan, jika sebelumnya kejuaraan Solu Bolon untuk tingkat Kabupaten telah berlangsung sejak lama.
Seperti pada april lalu, Kabupaten Samosir telah sukses melakukan even tingkat Kabupaten, yang turut dihadiri Provinsi Aceh.
“Pengda Samosir melihat antusias masyarakat sangat tinggi untuk olahraga air ini. Harapan kit ke depan, kepada Provinsi Sumut untuk tidak henti – hentinya untuk membuat kejuaraan olahraga seperti ini. Ke depan agar kejuaraan ini lebih ditingkatkan, dengan melibatkan lebih banyak lagi tim dari luar Indonesia.†harapnya.
Di sisi lain, dengan adanya perlombaan Solu Bolon di Kawasan Danau Toba ini, ia juga mengharapkan ke depan jumlah wisatawan domestik maupun luar negeri lebih bertambah, dan tetap menjaga kelestarian danau Toba sebagai destinasi wisata di Indonesia.
“Mudah – mudahan ke depan Kabupaten Samosir ini bisa menjadi Monaco of Asia. Makanya, kami akan terus mensupport kegiatan yang dilaksanakan di Samosir.†ucapnya.