Batubara, 1/9 (Antarasumut) - PT Inalum (Persero) melaksanakan pelatihan kewirausahaan bagi warga binaan di gedung HRD Tanjung Gading, Sei Suka, Kabupaten Batubara.
Yunior Manajer PT Inalum Ganda Sukmana mengatakan pelatihan kewirausahaan bagi warga binaan agar mampu berwirausaha di bidang masing-masing, karena warga binaan yang ikut dalam pelatihan merupakan warga yang telah selesai menjalani hukuman.
Maka dari itu PT Inalum memberikan pelatihan dan modal usaha sebesar Rp15 juta per orang.
"Bantuan ini hendaklah dikembangkan lebih besar lagi. Jika bantuan berkembang, PT Inalum akan memberikan bantuan berikutnya.
Maka dari itu peserta agar tidak mengulangi pekerjaan yang buruk, marilah berbuat yang lebih baik