Tanjungbalai,28/7 (Antarasumut) – Kapolres Tanjungbalai AKBP M.Luther Hutagaol menghimbau agar personil Polisi yang ada di jajaran Mapolres Tanjungbalai menjaga harkat dan martabat, serta nama baik Polisi.
“Seorang anggota Polri harus mampu menjadi contoh pengayom ditengah-tengah masyarakat, serta mampu menunjukkan peningkatan dalam segala aspek kehidupan”, kata Hutagaol, Rabu.
Ungkapan tesebut disampaikan dalam acara Halal Bi Halal di lingkungan Mapolres Tanjungbalai bersama unsur FKPD, Tokoh Agama, Masyarakat, Pemuda/OKP dan elemen masyarakat lainnya, di halaman belakang Mapolres Tanjungbalai.
Lebih lanjut, kepada anggota yang Muslim harus lebih meningkatkan kualitas baik dalam tugas maupun bermasyarakat, sesuai dengan makna Syawal yang maknanya adalah meningkat.
“Tingkat kepedulian sosial ditengah-tengah masyarakat, pelayanan yang prima bagi kebutuhan warga, pengamanan bagi wilayah hukum Polres Tanjungbalai dan sekitarnya, supaya kehadiran bulan Syawal membawa arti bagi kita, khususnya Kepolisian RI”, himbau dia.
Dalam sambutannya, Ketua DPRD Tanjungbalai H Romay Noor mengatakan, Halal Bi Halal hendaknya jadi momentum untuk meningkatkan hubungan pemerintah, khususnya kepolisian dengan masyarakat.
“Melayani masyarakat dengan baik dan adalah kewajiban yang harus dilakukan oleh setiap anggota Polri”, sebutnya.
Menurut Romay Noor, keterbatasan di jajaran Polres Tanjungbalai seperti personil, perlengkapan persenjataan dan lainnya, sehingga perlu dukungan dari seluruh elemen demi terwujudnya Kamtibmas, khususnya di Tanjungbalai.
Acara Halal Bi Halal di lingkungan Polresta Tanjungbalai ini mengambil thema, “Mempererat hubungan silaturahmi antara Pemerintahan serta masyarakat guna mewujudkan Kamtibmas”. berlangsung khitmad lancar dalam semangat kekeluargaan. (yan)
Kapolres TG.Balai : Jaga Harkat dan Martabat Polisi
Rabu, 28 Agustus 2013 16:48 WIB 1234