Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Medan menyatakan kepulangan seorang haji Kloter 9 Debarkasi Medan ditunda karena harus menjalani perawatan intensif di Tanah Suci.
 
"Satu haji terpaksa ditunda kepulangannya karena sakit," ungkap Ketua PPIH Debarkasi Medan Ahmad Qosbi saat menyambut kedatangan Kloter 9 Debarkasi Medan, Rabu.
 
Seorang haji yang tertunda kepulangannya itu atas nama Muhammad Davis bin Sutan Amir yang berasal dari Kota Gunungsitoli, Sumatera Utara.

Muhammad Davis saat ini sedang mendapatkan perawatan intensif dari tim medis di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah, Arab Saudi.
 
"Jadi harus dirawat dahulu. Kepada jamaah haji Kloter 9 Debarkasi Medan lainnya kami ucapkan selamat datang," katanya.

Ahmad yang juga Kepala Kanwil Kementerian Agama Sumatera Utara berharap jamaah haji Kloter 9 dapat menjaga predikat mabrur dan mabruroh.
 
Data PPIH Debarkasi Medan mencatat  355 haji Kloter 9 tiba dengan pesawat Garuda Indonesia di Bandara Internasional Kualanamu Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu (3/7) siang.

Jamaah haji Kloter 9 Debarkasi Medan tersebut terdiri atas 336 orang haji dari Kota Medan, 11 orang dari Kota Gunungsitoli, dan delapan orang petugas haji.
 

Pewarta: Muhammad Said

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024