Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Sumatera Utara (Sumut) menyatakan akhir April 2024 merupakan batas penerbitan visa 8.624 jamaah calon haji (JCH) provinsi itu.
 
"Kita semua provinsi diharapkan mengusulkan pra manifes paling lambat tanggal 30 April 2024," ucap Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sumut Ahmad Qosbi di Medan, Selasa. 
 
Hal ini, lanjut dia, sesuai keinginan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas agar tidak ada lagi JCH yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) belum memiliki visa haji. 
 
Pihaknya menjelaskan proses penerbitan visa JCH itu lewat beberapa tahapan, yakni petugas Kanwil Kemenag Provinsi Sumut dan Kemenag kabupaten/kota memverifikasi data paspor, foto dan perekaman bio metrik. 
 
Jika terjadi perbedaan nama atau tanggal lahir yang signifikan, maka harus menggunakan surat pengadilan setempat.
 
Data Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Utara menyebutkan kuota haji reguler pada 2024 sebanyak 8.624 JCH terdiri atas 25 kelompok terbang. 
 
"Perbedaan nama dan tanggal lahir yang tak signifikan, maka harus menggunakan surat keterangan atau berita acara pemeriksaan di kabupaten/kota," ungkapnya. 
 
Ahmad mengatakan pihaknya mengusulkan untuk memasukkan data perekaman data bio metrik melalui aplikasi Saudi visa bio yang digabung dalam memasukkan data paspor. 
 
Dengan mengunggah bukti screen shot berhasil pada email untuk diverifikasi oleh Kemenag, dan terakhir mengunggah pra manifes ke sub direktorat dokumen permohonan visa. 
 
"Jadi sesuai mekanisme itu, maka tidak ada lagi paspor jamaah calon haji di Kedutaan Besar Arab Saudi Jakarta, terutama dalam proses permohonan visa," tegas dia. 
 
Pihaknya juga mengungkapkan sekarang ini paspor hanya disimpan di masing-masing kanwil Kemenag provinsi hingga diserahkan kepada JCH dengan visa di dalamnya. 
 
"Kami mengucapkan terima kasih kepada Kedutaan Besar Kerajaan Arab Saudi di Jakarta  yang memproses pemvisaan jamaah calon haji Indonesia, khususnya Sumatera Utara," tutur Ahmad. 
 
 

Pewarta: Muhammad Said

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024