Kasat Binmas Polrestabes Medan AKBP Efendi Sinaga minta para satpam di daerah ini agar ikut meningkatkan dan menciptakan suasana aman dan kondusif.

"Jangan pernah merasa lelah dalam menjaga suasana aman di tempat kerjanya dan tingkatkan selalu kewaspadaan," ucap Efendi, Sabtu.

Hal itu dikatakan Kasat Binmas Polrestabes Medan saat berkunjung ke Satpam BUJP Wira Pradana Mukti di Jalan Gatot Subroto dan Satpam Rumah Sakit Mitra Medika Jalan Krakatau Medan.

Efendi menyebutkan, satpam salah satu garda terdepan untuk menjaga suasana aman.

"Setiap Satpam harus juga memiliki identitas dirinya. Yang mana tujuannya adalah untuk membantu polisi dalam menciptakan suasana aman dan kondusif di tempat kerjanya," ucap Efendi.

Selain itu, polisi juga memberikan imbauan kepada satpam agar tetap menjaga kesehatan.

"Kami mengajak satpam agar mengikuti anjuran pemerintah untuk ikut vaksinasi massal di wilayah hukum Polrestabes Medan," kata Kasat Binmas Polrestabes Medan.

Pewarta: Munawar Mandailing

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022