Tim Pengerak PKK Kabupaten Labuhanbatu Selatan melakukan kunjungan kerja ke Desa Percontohan Lubuk Cuik, Kecamatan Lima Puluh Pesisir, Kabupaten Batu Bara.

Ketua PKK Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Darni Harahap di Kotapinang, Kamis (17/3) menyampaikan studi banding ini diharapkan bisa bersinergi membangun Sumatera Utara.
Desa Lubuk Cuik merupakan pemenang lomba UP2K tingkat Provinsi dan penghasil cabai terbesar nomor dua di Sumatera Utara.

“Semoga kunjungan kerja ini dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan TP. PKK Labuhanbatu Selatan sehingga nantinya dapat diimplementasikan di Kabupaten Labuhanbatu Selatan,” jelas Darni.

Ketua UP2K Desa Lubuk Cuik mengungkapkan petani cabai sempat mengalami beberapa permasalahan karena dampak dari COVID-19.

Untuk menjawab masalah tersebut, TP. PKK Batu Bara kerjasama dengan OPD melakukan binaan kepada petani membuat produk turunan dari hasil panen komoditas pertanian yang dibudidayakan.

Menurutnya, mengolah produk olahan cabai seperti saos, cabai kering, bubuk cabai, manisan cabai, sedangkan produk lainnya dari komoditi bawang, jagung dan lain-lain.
 

Pewarta: Kurnia Hamdani

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022