Dinas Kesehatan Kota Medan menyatakan daerahnya nihil penambahan kasus harian positif COVID-19 maupun kematian berdasarkan data terakhir per 21 November 2021.
 
"Data terakhir per Minggu, Kota Medan tidak ada penambahan kasus COVID-19 dan meninggal dunia," kata Pelaksana Tugas Dinas Kesehatan Kota Medan Mardohar Tambunan, Senin (22/11).

Disebutkan, total kumulatif kasus positif COVID-19 di Kota Medan berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan COVID-19 per 21 November berjumlah 48.067 kasus, sembuh 47.107 kasus dan 917 orang meninggal dunia.

Baca juga: 22 November, Tapsel nihil positif COVID-19
 
"Ini menunjukkan penurunan kasus COVID-19 yang sangat drastis," katanya.
 
Menurunnya tren jumlah kasus positif tersebut berdampak juga terhadap tingkat keterisian tempat tidur (bed occupancy rate/BOR) rumah sakit rujukan untuk pasien COVID-19 di Kota Medan.
 
Mardohar mengatakan tingkat keterisian tempat tidur di ruang unit perawatan intensif (ICU) saat ini hanya 4,42 persen dan isolasi 0,82 persen.

Baca juga: Pemkab Langkat targetkan 70 persen vaksinasi COVID-19
 
"Bahkan ada beberapa rumah sakit yang sudah tidak ada lagi merawat pasien COVID-19," ujarnya.
 
Ia mengingatkan, penurunan kasus COVID-19 tidak boleh membuat semua pihak menjadi lengah. Ia mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan guna mengantisipasi penularan COVID-19.

"Tetap patuhi protokol kesehatan agar tidak terjadi lagi peningkatan kasus COVID-19," ujarnya.

Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021